Cari Blog Ini

Rabu, 27 Maret 2019

PT KONTAK PERKASA FUTURES | Riset: Go-Life Buka Akses Penghasilan untuk Perempuan


PT KONTAK PERKASA FUTURES SURABAYA - Perkembangan zaman yang mengarah ke digital membuat peranan perempuan di dunia kerja setara dengan laki-laki. Semakin banyak bidang profesi yang diisi oleh perempuan, salah satunya layanan Go-Life yang 70% mitranya adalah perempuan.

Angka tersebut dihasilkan dari penelitian yang dilakukan oleh Lembaga Demografi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia (LD FEB UI) pada 2018. Riset ini juga menunjukkan layanan Go-Life telah memberikan penghasilan kepada kaum perempuan di Indonesia, yang 50 persennya adalah tulang punggung keluarga.

Menurut riset tersebut mitra perempuan menggunakan penghasilan Go-Life untuk mendukung kebutuhan keluarga, dengan alokasi untuk biaya pendidikan anak (76%), peningkatan gizi anak (48%), membayar utang (32%), tabungan untuk modal usaha (32%), dan membayar cicilan kendaraan (26%).

Penelitian juga menunjukkan mitra perempuan semakin mandiri dan percaya diri sejak bergabung di Go-Life. Sebanyak 95% mitra perempuan percaya diri bahwa mereka mampu memenuhi semua kebutuhan hidup tanpa bergantung pada orang lain.

Adapun penelitian dilakukan kepada mitra Go-Life sebanyak 836 responden yang berasal dari Bandung, Denpasar, Jabodetabek, Surabaya, Medan, Yogyakarta.

Dari sisi tingkat penghasilan, rata-rata pendapatan mitra Go-Life di Jabodetabek sebesar Rp 4,8 juta, lebih tinggi dari rata-rata UMK Jabodetabek sebesar Rp 3,9 Juta. Sementara rata-rata pendapatan mitra Go-Life di luar Jabodetabek Rp 4,3 juta, lebih tinggi dari rata-rata UMK di luar Jabodetabek sebesar Rp 3,1 juta.

Penentuan responden penelitian dilakukan dengan pencuplikan acak sederhana (simple random sampling) dari database mitra yang aktif dalam tiga bulan terakhir. Riset secara menyeluruh dilakukan di layanan Go-Car, Go-Ride, Go-Food, dan Go-Life dalam paparan 'Dampak GOJEK terhadap Perekonomian Indonesia pada Tahun 2018' yang dirilis tahun ini. PT KONTAK PERKASA FUTURES

Baca juga artikel lainnya
1. Bitcoin ‘Bikin Sakit’, Lebih Baik Pilih Emas | PT KONTAK PERKASA FUTURES
2. Investasi Emas Tetap Menggiurkan Sampai Kuartal Pertama 2018 | PT KONTAK PERKASA FUTURES
3. Investasi Masih Menarik Tahun 2018 | PT KONTAK PERKASA FUTURES
4. Menengok Prospek Bisnis Investasi di Tahun Politik | PT KONTAK PERKASA FUTURES
5. Tahun 2018, Bisnis investasi Dinilai Tetap Menarik | PT KONTAK PERKASA FUTURES
6. 2018 Emas dan Dolar Pilihan Menarik untuk Investasi Berjangka | PT KONTAK PERKASA FUTURES
7. KPF: Bisnis Investasi Masih Menarik pada 2018 | PT KONTAK PERKASA FUTURES

Tidak ada komentar:

Posting Komentar